Kronologi Vina Cirebon dan Karakter Egi Pada Film Vina: Sebelum 7 Hari

Seperti Apa Kronologi Asli dari Kasus Pembunuhan Vina Cirebon? Kini  Kisahnya Telah Tayang di Bioskop Vina Sebelum 7 Hari - Metropolitan

8 tahun yang lalu, tepatnya pada Sabtu, 27 Agustus 2016, Vina dan kekasihnya Eki menjadi korban pembunuhan yang brutal.

Kematian Vina dan Eki, awalnya diduga sebagai kasus kecelakaan. Pasalnya, jasad mereka berdua ditemukan di jalan layang pada Minggu, 28 Agustus 2016, dibuat oleh pelaku seakan-akan merupakan korban kecelakaan.

Namun, kondisi jasad korban membuat keluarga dan pihak kepolisan mencurigai bahwa kasus kematian Vina dan Eki bukan disebabkan oleh kecelakaan. Setelah dilakukan penyelidikan lebih dalam, polisi lantas menyimpulkan bahwa Vina dan Eki adalah korban pembunuhan.

Diketahui, sebelum dibuah di jalan layang, Vina dan Eki dibunuh di seberang SMP Negeri 11, Jl Perjuangan, Kampung Situgangga, Kelurahan Karyamulya, Kecamatan Kesambi, Kota Cirebon.

Setelah dilakukan pengembangan, polisi akhirnya menyatakan pembunuhan Vina dan Eki dilakukan oleh sebelas orang, dan berhasil menangkap serta mengamankan 8 orang pelaku pada Rabu (31/8/2016). Saat itu, 7 pelaku yang terdiri, dari J (23), S (19), ES (23), HS (23), ER (27), S (20), A (23) diduga melakukan pemukulan terhadap korban dan melakukan pemerkosaan, serta A (15) melakukan pemukulan. Sedangkan tiga orang lainnya masih menjadi buron hingga hari ini.

 

Kronologi Vina Cirebon

Kronologi kasus Vina diawali dengan Vina dan Eki yang berkeliling bersama rekan klub motor ke sekitar Kota Cirebon. Pada saat melintasi di sekitar Kawasan SMP Negeri 11 Kota Cirebon, Vina dan Eki beserta klub motornya itu dilempari batu oleh kelompok geng motor lain.

Vina, Eki dan teman-temannya langsung tancap gas untuk melarikan diri. Namun, geng motor itu mengejar dan menendang motor yang dikemudikan oleh Eki.

Vina dan Eki dipukuli hingga mengalami luka cukup parah. Bahna, Vina sebelum meninggal dunia juga diperkosa oleh para pelaku yang dilakukan secara bergiliran.

Llau jasad Eki dan Vina dibuang di atas jembatan layang. Tujuannya untuk mengelabui bahwa seakan-akan kedua korban meninggal gara-gara mengalami kecelakaan tunggal.

 

Rekasaya Kematian

Sebelum kasus pembunuhan terbongkar, ayah Vina, Wasnadi, mendapatkan kabar bahwa putrinya masuk rumah sakit dalam kondisi sudah meninggal.

Dari laporan awal, disebutkan Vina mengalami kecelakaan tunggal saat mengendarai sepeda motor berboncengan dengan Eki.

 

Karakter Egi Di Film Vina: Sebelum 7 Hari

Film Vina: Sebelum 7 Hari diangkat dari kisah nyata yang terjadi pada tahun 2016 lalu di Cirebon. Namun rupanya, kasus ini kembali mencuat karena belum selesai hingga saat ini. Diketahui, ada 11 pelaku pembunuhan Vina dan Eki, akan tetapi 3 di antaranya masuk dalam daftar pencarian orang (DPO).

Dari ketiga DPO, Egi merupakan yang paling disoroti, dan menjadi salah satu karakter di film Vina: Sebelum 7 Hari.

Karakter Egi, diperankan oleh aktor muda berwajah tampan Fahad Haydra. Sehingga tidak heran, jika sang aktor yang memerankan tokoh antagonis tidak terlepas dari perhatian. Berikut beberapa fakta menarik tentang Fahad Haydra:

  1. Potret Fahad Haydra

Fahad Haydra dikenal sebagai aktor muda populer berkat perannya dalam sinetron remaja Dari Jendela SMP. Waktu itu, Fahad memerankan karakter bernama Felix yang beradu akting dengan Rey Bong hingga Sandrinna Michelle.

 

  1. Memiliki Darah Keturunan Arab

Fakta menarik dari Fahad Haydra adalah ternyata memiliki darah keturunan Arab. Sehingga tidak heran kalau Fahad punya wajah tampan seperti orang Timur Tengah. Selain itu, Fahad juga diketahui menjadi anak bungsu dari 4 bersaudara.